WahanaNews - Bekasi | Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi, Jawa Barat merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Rumah Sakit Umum Daerah dr Chasbullah Abdulmadjid (RSUDCAM) yang ke 84 tahun, Sabtu (4/2/2023).
Perasayaan tersebut sekaligus meresmikan logo baru RSUDCAM dan doa bersama bersama jajaran organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkot Bekasi.
Baca Juga:
Soal Kasus Dugaan Kekerasan Seksual Petinggi Partai Kota Bekasi Masuk Ranah Penyidikan
Plt Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto mengatakan, dengan terus bertambahnya usia RSUDCAM, ia berharap, RSUDCAM bisa senantiasa memberika pelayana kesehatan terbaik bagi masyarakat Kota Bekasi.
Tri pun mengklaim, saat ini, RSUDCAM terus memperbaharui fasilitas kesehatan yang lebih lengkap dan modern guna memenuhi kebutuhan layanan kesehatan bagi masyarakat.
Hal itu terbukti dengan RSUDCAM yang dinyatakan Lulus Akreditasi Tingkat Paripurna dengan Standar Kementerian Kesehatan RI yang disematkan Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS).
Baca Juga:
DKP Klaim Stok Pangan di Kota Bekasi Jelang Nataru Aman dan Stabil
Hal itu pula, lantas membuat RSUDCAM menjadi Rumah Sakit Pemerintah yang berkredibilitas tinggi dan sebuah kado yang manis diusianya yang ke 84 tahun itu.
"84 tahun merupakan proses perjalanan RSUDCAM yang sangat panjang dalam memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik bagi masyarakat hingga dapat sebuah hadiah yang membanggakan, yakni Lulus Akreditasi Tingkat Paripurna tingkat Nasional," ujar Tri.
"Raihan tersebut membuktikan bahwa kinerja seluruh dokter, perawat, dan pegawai-pegawainya, tidak main-main, bekerja tidak kenal lelah untuk melayani warga Kota Bekasi, dan saya sangat mengapresiasinya," sambung Tri.