WahanaNews-Bekasi | Penerimaan peserta didik baru (PPDB) online untuk jenjang Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kota Bekasi dibuka Besok, Senin (13/6).
Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bekasi, Inayatullah, menjelaskan, pihaknya terus mengembangkan sistem PPDB online secara efisien dan efektif melalui penerapan teknologi.
Baca Juga:
Pj Wali Kota Bekasi Hadiri Malam Sinergitas Antara DPRD dan Pemerintah Daerah
"Untuk sistem tahun lalu, SD dan SMP bekerja sama dengan Telkom. Tahun ini, PPDB online hanya SMP saja yang bekerja sama dengan Telkom dan SD dari Dinas Pendidikan,” imbuhnya, Sabtu (11/6/2022).
Disdik Kota Bekasi telah menggelar simulasi agar saat pendaftaran dibuka pada pekan depan. Dengan begitu, orang tua murid tidak harus mendaftar ke sekolah tujuan, cukup dengan sistem online.
Ian berharap pelaksanaan PPDB online kali ini berjalan lancar. "Pengalaman tahun lalu menjadi evaluasi terkait dengan perubahan titik koordinat antara jarak sekolah dengan tempat tinggal siswa, pengguna aplikasi yang terlalu banyak sehingga mengurangi kerja aplikasi atau hilangnya data pada malam hari."
Baca Juga:
Momen CFD, Pj Wali Kota Bekasi Kampanyekan Stop Kekerasan Perempuan dan Anak
“Semua ini menjadi bahan evaluasi untuk sistem PPDB online tahun ini,” ungkapnya. [tsy]