“Kami tidak berhenti di sini. Pemerintah Kota sedang menyiapkan jaringan pipa air minum yang akan menjangkau Vida Bantargebang. Setelah rampung dan ditargetkan selesai pada tahun 2026, kami akan lakukan tapping layanan agar distribusi air lebih optimal,” jelasnya.
Wali Kota menegaskan komitmen Pemerintah Kota Bekasi untuk terus memperluas cakupan pelayanan dasar masyarakat, termasuk dalam hal ketersediaan air bersih sebagai bagian dari pelayanan publik yang adil dan inklusif.
Baca Juga:
Harris Bobihoe Optimistis RSCAM Kota Bekasi Bisa Go Internasional
Sebagai bagian dari rangkaian acara, Wali Kota Bekasi turut menyaksikan penandatanganan serah terima SPAM antara Direktur Utama Perumda Tirta Patriot, Ali Imam Faryadi, dan Deputy General PT BNR Property Management, Titho Yudho, yang berlangsung di lokasi SPAM Perumahan Vida Bantargebang.