"Program-program itu dirancang, untuk menjawab permasalahan riil yang dihadapi perempuan di Kota Bekasi. Saya berkomitmen untuk mengawal dan memastikan implementasinya jika terpilih nanti," ucap Nurul.
Dengan semangat yang terus berkobar, Nurul Sumarheni mewakili harapan bagi banyak perempuan di Kota Bekasi. Ia menjadi simbol perjuangan dan inspirasi bagi perempuan untuk berani berkiprah di ranah publik.
Baca Juga:
Pjs. Bupati Labuhanbatu Utara Saksikan Debat Publik Calon Bupati dan Wakil Bupati
"Saya berharap, pencalonan saya dapat menginspirasi lebih banyak perempuan untuk berani mengambil peran di berbagai bidang, termasuk politik," pungkasnya.
Keberhasilan partisipasi politik perempuan adalah langkah penting menuju keadilan dan kesetaraan, dan Nurul Sumarheni adalah contoh nyata bahwa perempuan memiliki kapasitas untuk memimpin, membawa perubahan, dan mewujudkan Kota Bekasi yang lebih baik bagi seluruh warganya.
Kehadiran Nurul Sumarhaeni dalam kontestasi politik di Kota Bekasi, menandakan semakin matangnya demokrasi di Indonesia dan semakin terbukanya peluang bagi perempuan, untuk berkontribusi dalam pembangunan bangsa.