BEKASI.WAHANANEWS.CO — PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Cikarang menyatakan komitmennya untuk mendukung penuh pengembangan industri pusat data (data center) di Kabupaten Bekasi, khususnya di wilayah Cikarang.
Dukungan ini diwujudkan melalui penyediaan pasokan listrik yang andal dan berkelanjutan, salah satunya bagi ST Telemedia Global Data Centres (STT GDC) yang kini tengah membangun fasilitas data center di kawasan GGIC Deltamas.
Baca Juga:
Kebut Pemanfaatan Hidrogen di Tanah Air, PLN Teken Kerjasama dengan Kemenhub-ASDP
Dalam seremoni peletakan batu pertama (groundbreaking) STT GDC pada 15 April 2025, Manager PLN UP3 Cikarang, Wiedhyarno Arief Wicaksono, menegaskan kesiapan pihaknya dalam memenuhi kebutuhan energi pelanggan sektor data center yang terus meningkat.
“Perkembangan industri data center di Cikarang merupakan peluang strategis. Saat ini, kami telah melayani enam pelanggan data center dengan total kapasitas daya mencapai 404,305 MVA, termasuk STT GDC. PLN Cikarang siap menyediakan pasokan listrik yang andal dan stabil,” ujar Wiedhyarno, Selasa (22/4/2025).
Menurutnya, Cikarang memiliki keunggulan infrastruktur, baik dari sisi kelistrikan maupun suplai air, yang menjadikannya magnet investasi bagi perusahaan nasional dan global.
Baca Juga:
Kebut Pemanfaatan Hidrogen di Tanah Air, PLN Teken Kerjasama dengan Kemenhub-ASDP
“Minat dari pemain besar seperti Microsoft menunjukkan bahwa Indonesia, khususnya Cikarang, semakin dilirik sebagai lokasi pengembangan data center bertaraf internasional,” tambahnya.
Lebih lanjut, Wiedhyarno menegaskan bahwa PLN Cikarang akan terus mendukung upaya pemerintah dalam mewujudkan pengembangan bisnis data center di Indonesia, serta memastikan pasokan energi yang andal, terjangkau, dan ramah lingkungan.
“Kami memiliki Gardu Induk Data Center yang berlokasi di GIIC dengan kapasitas mencapai 800 MVA, yang siap memasok kebutuhan listrik untuk data center,” tambahnya.