BEKASI.WAHANANEWS.CO — Sempat tertunda akibat bencana banjir, DPC PDI-Perjuangan Kota Bekasi akhirnya menggelar konsolidasi internal partai sekaligus evaluasi hasil Pileg, Pilpres, dan Pilkada 2024.
Acara pun dibaluk dengan tasyakuran dan buka puasa bersama yang dihadiri jajaran pengurus DPC, PAC, Ranting, fraksi, badan, dan sayap partai di Graha Girsang, Jatiasih, Minggu (23/3/2025).
Baca Juga:
Satukan Kekuatan, KIM Plus Gelar Konsolidasi, Solid Menangkan Melki-Johni di Sikka
Pada kesempatan itu, Ketua DPC PDI-Perjuangan Kota Bekasi, Tri Adhianto mengatakan bahwa evaluasi ini seharusnya dilakukan lebih cepat. Namun, kondisi darurat akibat banjir membuat agenda internal partai harus menunggu.
"Hari ini kita jadikan momen refleksi, sekaligus bagian dari persiapan menghadapi Idul Fitri. Kita juga lakukan pemetaan terhadap kantong-kantong suara sebagai bahan evaluasi untuk lima tahun ke depan," kata Tri kepada awak media.
Tri pun menekankan pentingnya menjaga amanah dari masyarakat dengan menunjukkan kerja nyata.
Baca Juga:
Panaskan Mesin Partai, Nasdem Sikka Gelar Konsolidasi Pemenangan SARR dan SIAGA
"Kita ini hanya dititipkan amanah. Sudah seharusnya semua kader hadir di tengah masyarakat, bekerja bersama, dan hasilnya harus dirasakan warga," tegasnya.
Sementara itu, Sekretaris DPD Partai Gerindra Jawa Barat yang juga merupakan Wakil Wali Kota Bekasi, Abdul Harris Bobihoe yang turut hadir dalam gitu tersebut menyampaikan pesan kekompakan antarpartai.
Ia menegaskan bahwa PDI Perjuangan dan Gerindra akan terus berjalan bersama dalam membangun Kota Bekasi.