WahanaNews - Bekasi | Guna mewujudkan keluarga sehat, tanggap dan tangguh bencana bahkan maju hingga menjadi mandiri, TP PKK Kota Bekasi menggelar Lomba Gerakan Keluarga Sehat Tanggap dan Tangguh Bencana (GKSTTB).
Perlombaan yang diinisiasi TP PKK tersebut pun dilaksanakan diseluruh kecamatan yang ada di Kota Bekasi.
Baca Juga:
Atasi Banjir di Medan Satria, Pemkot Bekasi akan Beri 4 Unit Pompa Air
Selama perjalanan lomba, Plt Ketua TP PKK, Wiwiek Hargono Tri Adhianto secara rutin melakukan monitoring diberbagai wilayah.
“Penyelenggaraan program PKK yang salah satunya mengusung kegotong-royongan ini juga bertujuan untuk menumbuhkan perkembangan jiwa atau semangat pengabdian kompetensi per wilayah,” ujar Wiwiek, Selasa (1/11/2022).
Menurutnya, salah satu tugasnya saat ini yakni mulai meningkatkan kapasitas para kader PKK hingga masyarakat Kota Bekasi.
Baca Juga:
Pemkot Bekasi Hapus Sanksi Administrasi PBB Hingga 28 November 2022
Wiwiek pun berharap, perlombaan tersebut bisa memberikan manfaat kepada kaum ibu, khususnya para kader PKK yang nantinya akan menjadi contoh bagi kaum ibu lainya. Termasuk, untuk mengetahui tugas atau fungsi kinerja kader PKK dalam melakukan pembinaan, pengembangan, serta pelaksanaan pembangunan.
“Sekaligus mengetahui seberapa besar andil OPD terkait termasuk peran serta masyarakat,” tambahnya.
Tak hanya itu, dengan melakukan kunjungan ditiap wilayah perlombaan, pihaknya juga dapat mengetahui beragam potensi besar di wilayah tersebut.