Menurut pria yang juga merupakan Wakil Ketua Komisi X DPR RI yang bermitra dengan kementerian kebudayaan ini mengatakan bahwa pencak silat bisa terancam punah bila tidak dirawat dan dilestarikan.
“Harus ada political will dari masyarakat itu sendiri untuk menjaga tradisi dan budaya. Apalagi pencak silat sebagai warisan budaya yang harus dijaga dan dilestarikan dengan baik,” tegasnya.
Baca Juga:
Komisi VI DPR Sebut Kenaikan Harga Pangan Dipicu Karena Ketergantungan Terhadap Impor
Kegiatan itu juga dihadiri oleh para tokoh Agama seperti Ust. H. Oji, Bang Djiung tokoh muda pelestari budaya golok, dan Tokoh Muda Pemerhati Budaya Silat Safiq Fadlurahman yang juga Bendahara Umum IPSI Kota Bekasi serta para tokoh Pencak Silat Bekasi Raya.
Pesantren Silat ini juga dimaknai sebagai bentuk perwujudan gerakan moral dalam melestarikan silat budaya Bekasi.