Terpisah, salah satu pemuda yang juga pernah menjadi bagian KNPI Kota Bekasi Ricchi Ramadhan menambahkan, bahwa nama Terri bukan nama asing dikalangan pemuda di Kota Bekasi.
Richhi menilai, Terri merupakan sosok yang kuat dan memiliki integritas dalam membangun organisasi kepemudaan seperti KNPI di Kota Bekasi.
Baca Juga:
Siap Gelar Rapimpurda, KNPI Ajak OKP Sukseskan Musda Kota Bekasi
"Sudah saatnya KNPI Kota Bekasi dipimpin dan memiliki ketua yang merangkul semua pihak. Dan sosok Terri yang mudah bergaul dan memiliki kompetensi memimpin organisasi menurut saya sangat layak memimpin KNPI Kota Bekasi," jelasnya.
Bahkan dari sumber mengatakan, bukti keseriusan Terri untuk memimpin KNPI Kota Bekasi. Dalam waktu dekat, Terri pun akan showan dan bersilaturahmi dengan tokoh-tokoh di Kota Bekasi seperti Abdul Harris Bobihoe, Tri Adhianto, Ade Puspitasari dan masih banyak lagi.
"Tentunya bukti serius bang Terri akan maju sebagai Calon Ketua KNPI Kota Bekasi. Beliau akan mengagendakan showan dan bersilaturahmi dengan tokoh-tokoh politik di Kota Bekasi," pungkasnya.