Bekasi.WahanaNews.co - Wakil Ketua DPRD Kota Bekasi, Tahapan Bambang Sutopo (TBS) menegaskan, menyambut pesta demokrasi Pemilu 2024, masyarakat harus dewasa, cerdas, dan bijak dalam berpolitik.
Pasalnya, Pemilu 2024 jangan menjadi ajang adu atau unjuk kekuatan, apalagi sampai menimbulkan perpecah-belahan seperti pemilu sebelumnya. TBS pun berharap, pesta demokrasi bisa sebagai ajang bagi warga untuk menentukan pilihan terbaiknya melalui wakil-wakilnya yang mampu membawa ke arah yang lebih baik.
Baca Juga:
PAW DPRD Kota Bekasi, Ahmad Jayadih Bakal Gantikan Almarhum Supandi dari Gerindra
"Pesta demokrasi bukan sebagai ajang saling bermusuh-musuhan, tapi ajang untuk menentukan masa depan Indonesia melalui wakilnya yang dipercaya untuk memimpin negeri ini," ujar TBS saat ditemui di lingkungan Gedung DPRD Kota Bekasi belum lama ini, dikutip Sabtu (25/11/2023).
Tak hanya itu, politisi asal Partai Gerindra itu juga menekankan pentingnya rasa kebersamaan dan persaudaraan pada perhelatan Pemilu 2024 mendatang.
"Dan, yang tidak kalah pentingnya adalah memupuk rasa kebersamaan dan persaudaraan," pesannya.
Baca Juga:
TBS Ajak Millenial Melek Politik, Salah Satunya Lewat Hal Ini
Lebih lanjut, wakil rakyat dua periode tersebut menilai, perbedaan pilihan ditengah-tengah warga merupakan hal yang biasa dan patut disyukuri, karena menjadi sebuah keberagaman negara seperti semboyan Bhinneka Tunggal Ikanya.
"Berbeda pilihan itu wajar. Yang terpenting adalah kita bersama-sama menjaga kondusifitas di wilayah, karena semangat persatuan diatas kepentingan lainnya," pungkasnya.[ADV/Setwan]